Saat ini sekolah dituntut untuk bertransformasi dari pembayaran konvensional ke pembayaran SPP online. Mengingat, dibatasinya kegiatan tatap muka sehingga adanya perubahan secara bertahap sistem pembayaran tatap muka di sekolah menjadi online.
Indonesia menerapkan PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) selama masa pandemi Covid-19. Hal ini berdampak signifikan pada beberapa sektor, termasuk sektor pembayaran sekolah, seperti bayar SPP yang tidak lagi dilakukan dengan datang ke sekolah, namun diubah dengan pembayaran SPP online.
Menurut Bank Indonesia, terdapat kenaikan transaksi online atau uang elektronik sebesar 64,48% yang tercatat selama masa PSBB di bulan April 2020 dan terdapat kenaikan volume transaksi online sebesar 37,35% secara tahunan. Hal tersebut menunjukan bahwa PSBB membuat pergeseran perilaku masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Terbatasnya kegiatan tatap muka membuat kegiatan online menjadi lebih meningkat dibandingkan sebelum pandemi. Istilah seperti WFH (Work From Home) dan PJJ (Pembelajaran Jarak Jauh) menjadi kata yang familiar dan sering diucapkan masyarakat. Hal ini berdampak pada transformasi pembayaran SPP sekolah yang disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat di masa PSBB.
Selain faktor tersebut, terdapat beberapa faktor lainnya yang membuat transformasi pembayaran SPP online sekolah masa PSBB menjadi sangat krusial, yaitu:
Berkembangnya Aplikasi Pembayaran SPP Online
Masa PSBB, selain meningkatkan transaksi online, juga berdampak pada transaksi cashless yang banyak digunakan masyarakat untuk dapat meminimalisir kontak fisik. Transaksi cashless ini biasanya menggunakan alat bayar berupa kartu debit, kartu kredit hingga aplikasi. Namun, aplikasi cenderung lebih banyak digunakan sebab dianggap lebih praktis dan dapat dilakukan dengan scanning barcode untuk meminimalisir kontak.
Perkembangan aplikasi yang dapat melakukan transaksi online dan cashless di Indonesia pun semakin menjamur. Gopay menjadi salah satu nama besar aplikasi pembayaran online yang banyak digunakan masyarakat, diikuti dengan LinkAja, Tokopedia, BliBli, dan masih banyak lagi. Aplikasi-aplikasi tersebut dapat memberikan layanan pembayaran SPP online yang dibutuhkan masyarakat saat ini hanya dengan menggunakan ponsel di rumah.
Aplikasi pembayaran juga menjangkau hingga ke ranah perbankan. Aplikasi mobile banking dan internet banking banyak diandalkan untuk dapat melakukan transaksi dengan online, termasuk SPP online. Banyaknya pilihan aplikasi pembayaran SPP online membuat sekolah berlomba-lomba untuk dapat menerapkan sistem pembayaran SPP online agar dapat menjangkau siswa selama masa PSBB.
Dapatkan layanan pembayaran SPP onlinel di 21 channel pembayaran
Kenapa Pembayaran SPP Online Menguntungkan?
Pandemi COVID19 membuat beberapa sekolah mengalami kondisi keuangan yang tidak stabil. Hal ini dikarenakan pemasukan sekolah yang kurang lancar, sedangkan pengeluaran harus berjalan demi kelancaran kegiatan belajar mengajar. Pemasukan yang sekolah terima biasanya didapatkan dari:
- Pemerintah.
- Organisasi
- Masyarakat
- Perorangan
Pemasukan yang didapat sekolah berupa anggaran/dana pendidikan seperti Dana BOS, sumbangan pendidikan hingga iuran pendidikan. Dalam hal ini, siswa/wali siswa/orangtua sebagai bagian dari masyarakat memiliki andil yang cukup besar agar sekolah tetap berjalan dan memiliki pemasukkan.
Pembayaran biaya pendidikan yang dilakukan siswa berguna untuk berbagai macam kebutuhan dari sekolah. Namun sayangnya di masa pandemi ini, banyak wali siswa/orangtua yang mengalami kesulitan secara finansial.
Hal ini menjadikan tunggakan biaya pendidikan semakin menggunung. Pembayaran SPP online menjadi solusi yang digunakan, sebab aplikasi online memberikan keuntungan berupa promo-promo seperti cashback, diskon, dan hadiah lainnya. Pembayaran SPP online biasanya juga memiliki fitur cicil yang sehingga dapat meringankan beban pembayaran pendidikan wali siswa/orangtua.
Selain itu, pembayaran SPP online dapat dilakukan kapan saja dan dimana saja. Sehingga untuk siswa/wali siswa/orangtua yang bertempat tinggal jauh dari sekolah dapat dengan mudah melakukan transaksi pembayaran. Pembayaran SPP pun akan lebih mudah terpantau.
Dapatkan layanan pembayaran SPP online di 21 channel pembayaran
Jaringan IDN merupakan portal digitalisasi untuk edukasi, menuju inklusi keuangan dengan membuka gerbang ekosistem pembayaran digital bagi lembaga pendidikan. Jaringan IDN bekerjasama dengan 21 merchant berupa aplikasi, bank dan retail yang dapat memudahkan orangtua/wali siswa dalam melakukan pembayaran. Pembayaran SPP online tidak lagi hanya dibatasi dengan satu atau dua cara bayar, namun dapat dilakukan sesuai dengan keadaan dan kebutuhan dari siswa/wali siswa/orangtua. Pembayaran SPP pun dapat dengan mudah di pantau orangtua melalui notifikasi pembayaran serta dashboard untuk lembaga pendidikan.
Mulai digitalisasi lembaga pendidikan Anda