Tanggal 22 Maret kemarin InfraDigital Nusantara mengadakan "Seminar dan Awards IDN 2019!" di Hotel Bumi Wiyata, Depok. Acara dibuka dengan sambutan oleh CEO PT InfraDigital Nusantara, Ian McKenna, yang mengatakan:
“Perjalanan Infradigital dan lembaga pendidikan di Jaringan IDN dimulai dari 12 bulan lalu. Cita-cita kita membangun sebuah sistem keuangan berbasis digital khusus untuk pendidikan. Sistem keuangan yang cocok untuk semua lembaga, mulai dari yang kecil dan menengah sampai universitas yang besar. Sistem keuangan yang cocok untuk semua orang tua, baik yang punya rekening bank maupun tidak. Sistem yang benar-benar bisa bantu merapikan pencatatan dan melancarkan pendapatan sekolah.”
Aplikasi InfraDigital merupakan Fintech B2B yang digunakan oleh Tata Usaha dan Badan Administratif lembaga pendidikan untuk mengelola dan memudahkan pembayaran tagihan pendidikan siswa, seperti SPP dan tagihan regular lainnya.
Ini dilaksanakan dengan menggunakan “tagihan digital” dan “pembayaran online” melalui Jaringan pembayaran pendidikan diciptakan oleh InfraDigital yaitu “Jaringan IDN”. Sekarang, di dalam Jaringan IDN ada 96 lembaga pendidikan, 3 Bank BUMN, 2 Bank Swasta, 2 Bank Syariah, 3 dompet digital dan 15,000 ribu gerai Indomaret. Dari 96 lembaga pendidikan ini mayoritas berada di Jabodetabek dan Jawa Timur.
Acara dilanjutkan dengan Awards IDN 2019 yang merupakan bentuk penghargaan IDN terhadap 70 sekolah Jaringan IDN selama tahun 2019. Pemenang Sekolah Terbaik Bidang Digitalisasi Keuangan dan Tata Usaha dipilih berdasarkan 3 kriteria, yaitu TU dengan performansi terbaik, seperti tertib administrasi transaksi, pencatatan, serta performansi transaksi online. Pemenang dibacakan oleh Indah Maryani selaku COO PT Infradigital Nusantara dan jatuh kepada :
- Terbaik Pertama, SMK Madya Depok
- Terbaik Kedua, MTA Nurani Jagakarsa
- Terbaik Ketiga, SMK Dewantara Cikarang
Penyerahan plakat dan hadiah untuk pemenang diserahkan oleh Walikota Depok, Dr. KH. Muhammad Idris, MA. Selanjutnya Walikota Depok menyatakan bahwa IDN merupakan startup pertama yang memulai digitalisasi pembayaran pendidikan di sekolah-sekolah di Kota Depok dan berharap kota Depok menjadi cikal bakal digitalisasi keuangan.
Prof Roy HM Sembel menambahkan bahwa revolusi industri 4.0 telah merambah ke seluruh bidang, termasuk pendidikan. Inklusi keuangan sudah mesti diaplikasikan mulai dari rumah tangga. Sekolah sebagai salah satu pilar inklusi keuangan yang mestinya sudah melakukan digitalisasi keuangan dan InfraDigital Nusantara telah membantu terwujudnya hal ini.
Di akhir acara, salah satu pemenang IDN Awards 2019, Kepala Sekolah SMK Madya Depok, Bapak Uwoh Pramijaya mengatakan “Sebelum kami menggunakan Infradigital dalam hal pembayaran terus terang kami belum efektif dan efisien. Pertama human error,kesalahan pencatatan dan hilangnya data. Kedua, tenaga dan waktu untuk orang tua yang harus datang ke sekolah sehingga mereka butuh sistem yang efisien tadi. Orang tua tidak perlu lagi repot-repot ke sekolah, pihak yayasan dan sekolah secara langsung dapat melihat hasil dari pemasukan tagihan dan laporan keuangan setiap bulannya."
Setelah sukses terselenggaranya acara Seminar dan Awards IDN 2019, IDN berharap dapat memperluas Jaringan IDN ke seluruh wilayah Jawa dan luar Jawa. Juga, IDN berharap Sekolah Jaringan IDN tahun ini semangat berlomba untuk meraih gelar Sekolah Terbaik Bidang Digitalisasi Keuangan dan Tata Usaha di tahun selanjutnya dalam acara Awards IDN 2020!
Sampai Jumpa lagi di Awards IDN 2020!!! #JaringanIDN